Rayakan Harkitnas dan Hardiknas 2024 Cabdindik Prov Jatim Wilayah Kediri Gelar Jalan Sehat

    Rayakan Harkitnas dan Hardiknas 2024 Cabdindik Prov Jatim Wilayah Kediri Gelar Jalan Sehat
    Kadisdik Prov Jatim Aries serahkan hadiah utama sepeda motor kepada Habibi SMA plus SMA Islam Plus Hidayutut Thullab. (prijo Atmodjo)

    KEDIRI - Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Jawa Timur Wilayah Kediri dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) tahun 2024 menggelar kegiatan jalan sehat dipusatkan di depan Kantor Dishub Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Sabtu (25/5/2024) pukul 06.00 WIB.

    Kegiatan ini dengan mengusung tema ' Mewujudkan Profil Pendidik dan Pelajar Pancasila yang Sehat Jasmani dan Rohani'.

    Kegiatan Jalan sehat diikuti 25.000 peserta terdiri dari unsur Kepala Sekolah, Guru, dan peserta didik jenjang SMA, SMK, dan SLB se Wilayah Kediri Raya.

    Peserta jalan sehat diberangkatkan langsung PJ Walikota Kediri Zanariah didampingi Kadindik Prov Jatim Aries Agung Paewai, Kacabdin Prov Jatim Wilayah Kediri Adi Prayitno, Kepala Dinas Pendidikan Kota Anang Kurniawan, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kediri Mokhamad Muhsin, Kejaksaan Negeri Kota Kediri dan Perwakilan Kajari Kab Kediri pelepasan peserta jalan sehat bersama oleh dengan mengibarkan bendera start.

    Rute jalan sehat Simpang Lima Gumul depan Kantor Dishub-Jalan totok kerot-Jalan Makam Icopati-Jalan Puskesmas-Jalan Ringin-finish di Simpang Lima Gumul sepanjang 4 kilometer.

    Peserta yang tiba di finish disambut hiburan persembahan Tari Remo diiringi live gamelan dan menampilkan sebanyak 10 penari dan pengrawit dari siswa Smada Pare Kediri. Disusul penampilan drumband Genta Buana Brawijaya SMA Taruna Brawijaya Kota Kediri.

    Pj Wali Kota Kediri Zanariah dalam sambutannya menyampaikan dalam rangka memperingati Harkitnas dan Hardiknas pada momen penting ini kita hidupkan dan bangkitkan semangat para pejuang pahlawan kita.

    "Tentunya, perjuangan itu kita wujudkan untuk meraih prestasi dan meraih masa depan yang lebih baik kedepannya, " ucapnya.

    Lanjut Pj Walikota Kediri di momen Harkitnas yang ke 116 tahun ini untuk terus menumbuhkan dan membangkitkan semangat untuk meraih cita-cita para pelajar di Kediri Raya.

    Kedepan, dalam momen Hardiknas semoga bisa berkelanjutan dengan kualitas pendidikan yang lebih baik dan beragam dan lebih keren, " ungkap PJ Walikota Kediri.

    DR.Aries Agung Paewai, S.STP., M.M. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jatim menyampaikan kita bisa berkumpul dalam rangkaian kegiatan Hadiknas dan Harkitnas. Saya minta seluruh guru kepala sekolah dan siswa terus belajar meningkatkan kompetensi dan skill.

    "Kita berharap bahwa pendidikan semakin baik barometer pendidikan di Jawa Timur menjadi kiblat Nasional. Dan kita berharap semua masyarakat memahami bahwa pendidikan bukan hanya tugas pemerintah, tetapi tugas masyarakat dan seluruh komponennya, " ucapnya.

    Lanjut Aries mengajak membangun pendidikan tidak hanya kualitas pendidikan nya, tapi sarana prasarana itu adalah menjadi bagian dari yang terpenting.

    "Maka peran semuanya harus menjadi komponen yang penting untuk pembangunan pendidikan lebih baik kedepannya, " ungkap Aries

    Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Prov Jatim Wilayah Kediri Adi Prayitno, S.Pd, MM., mengatakan bahwa dalam peringatan Harkitnas dan Hadiknas kali ini sudah saat pelajar dan guru pendidik di wilayah Kediri Raya bangkit. 

    "Bangkit untuk menuju kualitas pendidikan sehingga generasi anak bangsa dari Kediri ini di masa yang akan datang betul-betul bisa meneruskan tongkat estafet kepemimpinan. Generasi tua ini akan pensiun digantikan putra putri kita yang ikut jalan sehat, " ucapnya 

    Lanjut Gus Adi sapaan akrab Kacabdin Wilayah Kediri menjelaskan kegiatan jalan sehat bersama kali ini diikuti 23 ribu perserta. Kegiatan jalan sehat bersama ini permulaan yang bagus.

    "Insya Allah kegiatan ini bisa eksis terus sehingga bisa berkelanjutan di tahun-tahun yang akan datang, " ujarnya.

    Gus Adi juga menuturkan kegiatan ini diikuti lembaga satuan pendidikan mulai SMA, SMK dan SLB seKediri Kediri Raya berpartisipasi aktif.

    Kegiatan jalan sehat kali ini mengusung tema 'Menumbuhkan Karakter Pendidik dan Pelajar Pancasila yang Sehat Jasmani dan Rohani.'

    "Harapannya kedepan guru pendidik dan pelajar Kediri Raya ini sehat-sehat semua baik jasmani maupun rohaninya, " harapnya.

    Gus Adi juga berpesan setelah selesai digelarnya ajang Kacabdin Cup tahun ini bagi siswa siswi yang berprestasi. Ia berpesan setelah ajang resmi tidak hanya berlatih saja di sekolah.

    "Tetapi harus kita beri sarana dengan ajang Kacabdin Cup sehingga anak-anak lebih giat untuk berlatih, " tutup Gus Adi.

    Kadisdik Prov Jatim juga memberikan tambahan hadiah sepeda motor yang beruntung pemegang kupon nomor 002573 diraih Habibi guru SMA plus SMA Islam Plus Hidayutut Thullab.

    Salah satu cabang olah raga Bola Basket yang meraih juara Piala Kacabdin Cup 2024, kategori Putra :

    Juara 1 SMA Negeri 1 Kediri

    Juara 2 SMKN 1 Kediri

    Juara 3 SMAN 1 Pare.

    Cabor Bola Basket Kategori Putri :

    Juara 1 SMAN 1 Kediri

    Juara 2 SMAN 1 Pare

    Juara 3 SMKN 2 Kediri

    Juara 4 SMAN 1 Wates

    kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Bawaslu Kab Kediri Lantik 78 Panwascam Untuk...

    Artikel Berikutnya

    Sentot Djamaluddin Dilantik Resmi Sebagai...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Pemimpin Korup Itu Mengkorupsi Janjinya Sendiri
    Tony Rosyid: Dukung PIK 2, Ah Lu Lagi...Lu Lagi...
    KN. Ular Laut-405 Bakamla RI Selamatkan Kapal Terombang Ambing di Laut Flores
    Mitigasi Penyebaran PMK, Pemkab Kediri Bakal Lakukan Penutupan Pasar Hewan

    Ikuti Kami